Makam Kerkhoff Tegal Mulai Dikunjungi Generasi Milenial, Komunitas Tegal History : Kami Senang Melihatnya

- Sabtu, 24 Desember 2022 | 18:37 WIB
Pelajar Kota Tegal Berkunjung ke Makam Belanda Kerkhoff Kota Tegal / Foto : Sarkub Indonesia
Pelajar Kota Tegal Berkunjung ke Makam Belanda Kerkhoff Kota Tegal / Foto : Sarkub Indonesia

PANTURA TALK- Kegiatan bersih-bersih yang diprakarsai oleh Komunitas Pegiat Sejarah, Tegal History masih berjalan.

Komunitas Tegal History selama satu bulan fokus membersihkan dan menyelamatkan makam-makan belanda yang ada di komplek pemakaman Kerkkhof Tegal.

Puluhan makam sudah berhasil diselamatkan, beberapa makam yang kondisinya cukup parah mulai dikembalikan ke bentuk semula.

Baca Juga: Makam Willem Dumpel, Pejabat Bank Zaman Hindia Belanda Ditemukan

Youtuber Sarkub Indonesia sedang menjelaskan sejarah makam tersebut kepada pelajar / Foto : Pantura Talk
Youtuber Sarkub Indonesia sedang menjelaskan sejarah makam tersebut kepada pelajar / Foto : Pantura Talk

Kondisi makam yang semula suram dan terlihat angker kini nampak terlihat lebih terang.

Pelajar dari Kota Tegal dan sekitarnya mulai berkunjung ke lokasi yang sedang diselamatkan dan dibersihkan oleh Komunitas Tegal History.

Baca Juga: Polisi di Tegal Bantu Pemudik yang Alami Pecah Ban di Jalan Tol Pejagan - Pemalang KM 274

Disperkim dan Komunitas Tegal History tengah melakukan kegiatan bersih-bersih / Foto : Pantura Talk
Disperkim dan Komunitas Tegal History tengah melakukan kegiatan bersih-bersih / Foto : Pantura Talk

Sebelumnya, Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DISPERKIM) Kota Tegal juga turut membantu ide dari Komunitas Tegal History untuk bersih-bersih makam.

Disperkim Kota Tegal membantu menebang pohon-pohon yang dapat merusak makam yang tengah menjadi konsentrasi Komunitas Tegal History.***

 

Editor: Bijak Cendekia Sukarno

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Salut, Masih Muda Sudah Jadi Pengusaha Warteg

Minggu, 12 Maret 2023 | 14:12 WIB
X