PANTURA TALK- Kementerian Agama (Kemenag) telah melaksanakan sidang isbat penentuan 1 Dzulhijjah dan Hari Raya Idul Adha 2022 pada Rabu, 29 Juni 2022 pukul 18.15 WIB.
Kementerian Agama (Kemenag) secara resmi menetapkan 1 Dzulhijjah 1443 Hijriah jatuh pada Jumat, 1 Juli 2022.
Hal itu disampaikan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi usai sidang isbat penentuan Hari Raya Idul Adha 1443 H yang berlangsung di Kementerian Agama, Rabu, 29 Juni 2022.
Baca Juga: 6 Amalan yang Dianjurkan di Bulan Dzulhijjah, Simak Selengkapnya Disini
Dengan adanya hasil sidang isbat ini, maka Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh pada hari Minggu 10 Juli 2022.
Sebelumnya, sidang isbat awal Dzulhijjah atau Idul Adha 1443 H di gelar Kementerian Agama (Kemenag) pada Rabu, 29 Juni 2022.
Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Sidang isbat awal Dzulhijjah atau Idul Adha 1443 H di Auditorium HM. Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jalan MH. Thamrin, Jakarta.
"Dari 86 titik belum ada yang melihat hilal. Oleh karenanya,berdasarkan hisab belumg memenuhi kriteria, dan laporan hilal belum terlihat, bahwa 1 Dzulhijjah jatuh pada 1 Juli 2022," ujar Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi dalam konferensi pers sidang isbat yang digelar di Auditorium HM. Rasjidi Kemenag RI, Rabu, 29 Juni 2022.***
Artikel Terkait
Ajak Generasi Milenial Mengenal Sejarah Tegal, Dua Pemuda Ini Adakan Pameran Foto Lawas Tegal Tempo Dulu
Tiba di Ukraina, Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Kunjungi Apartemen Lipky yang Hancur Akibat Perang
6 Amalan yang Dianjurkan di Bulan Dzulhijjah, Simak Selengkapnya Disini
Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya Manfaatkan Aplikasi Marketplace sebagai Upaya Digitalisasi UMKM